NEWS

PPKn UMPO JUARA 3 ESSAI NASIONAL

Rofi Rudiawan, Mahasiswa semester 5 Program Studi PPKn Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo telah berhasil meraih Juara 3 pada Lomba Menulis Essai Pancasila tingkat Nasional. Lomba tersebut diselenggarakan oleh Pusat Studi Pancasila (PUiSi) & Laboratorium Hukum Universitas Bangka Belitung dalam rangka Pekan Milad Pancasila pada tanggal 24 Mei – 2 Juli 2021. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan hari lahir Pancasila yang jatuh setiap tanggal 1 Juni. Prestasi tersebut merupakan prestasi yang kesekian kalinya diraih oleh Prodi PPKn UMPO. Sebelumnya kami juga pernah menyabet juara 3 Lomba Seni Budaya antar mahasiswa tingkat nasional di UM Malang, ujar Hadi Cahyono, M.Pd. selaku Kaprodi PPKn UMPO. PPKn UMPO juga pernah mendapatkan hibah nasional PHP2D pada tahun 2020 dan sekarang juga mendapatkan hibah nasional lanjutan dari PHP2D pada tahun 2021 ini. Banyaknya prestasi ini tidak lepas dari peran serta program studi dan dosen dalam memotivasi mahasiswa agar bisa mengikuti kegiatan tersebut, pungkasnya. Selain itu, prodi PPKn juga tengah berupaya bagaimana membekali mahasiswa dengan berbagai macam softskill maupun kompetensi yang berasal dari program internal maupun eksternal seperti dari Kemendikbud. Program internal penguatan kompetensi yang dimaksud seperti pelatihan menulis artikel ilmiah, webinar internasional, dan keikutsertaan dalam aksi sosial lingkungan. Program eksternal yang ditawarkan pemerintah seperti delapan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dari Kemendikbud seperti pertukaran pelajar, asistensi mengajar, proyek independen, dan KKN. Tuntutan dunia kerja yang begitu kompleks dimasa depan membuat prodi PPKn UMPO harus mempunyai strategi dalam melakukan mitigasi terhadap para lulusan. Berbagai kegiatan dan program tersebut tidak lain bertujuan untuk mendukung dan menguatkan kompetensi dan softskill mahasiswa agar ketika mereka lulus minimal sudah memiliki beberapa pegangan sertifikat kompetensi yang bisa mereka gunakan untuk kepentingan studi lanjut, mencari beasiswa, maupun mencari pekerjaan. Prodi selalu mendorong setiap mahasiswa untuk berlomba-lomba mengikuti berbagai kompetisi dan program yang relevan dengan prodi sehingga dapat mendukung ketika mereka lulus kelak. Karena dunia kerja begitu dinamis baik dalam kebijakan maupun penerapannya sehingga mahasiswa sangat perlu mempersiakan diri menghadapi hal itu dengan mengasah kompetensi yang dimiliki. Upaya prodi ini harus selaras dan sejalan dengan kredo prodi PPKn yaitu Islami, Kreatif, dan Unggul.

PPKn UMPO JUARA 3 ESSAI NASIONAL Read More »

Surat Edaran Penerima KIP Kuliah 2020

Dalam rangka pemenuhan pelayanan kepada calon mahasiswa Prodi PPKn terkait dengan beasiswa KIP Kuliah yang telah dicanangkan oleh pemerintah, maka berikut kami sampaikan surat edaran dan daftar penerima bantuan KIP Kuliah selama delapan semester terhitung mulai semester 1-8. Kami mengucapkan selamat kepada mahasiswa penerima Beasiswa KIP Kuliah. Berikut link unduh surat edaran dan lampiran penerima bantuan KIP Kuliah Prodi PPKn UMPO merujuk pada surat edaran Nomor: 462I.1/BS/2020. Link Unduh: bit.ly/2Xapr65h

Surat Edaran Penerima KIP Kuliah 2020 Read More »

Surat Edaran Legalisir

Dalam rangka peningkatan layanan kepada Alumni dan Mahasiswa, maka Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan menerbitkan surat edaran Legalisasi yang berlaku mulai 1 Januari 2021. Isilah form dengan mengklik link berikut: https://s.id/legalisir-fkipLangkah Melakukan Legalisir1. Lengkapi Data Diri Anda.2. Lengkapi Riwayat Akademik.3. Lengkapi Data Mencari Pekerjaan.4. Lengkapi Data Pekerjaan.5. Lengkapi Informasi Tambahan.6. Lengkapi Isian Legalisir.7. Proses Legalisir ke TU Fakultas.8. Pembayaran Sejumlah Legalisir.9. Pengembalian Berkas Legalisir sekaligus pemberian nota pembayaran.10. Selesai. Berikut surat edaran legalisasi FKIP UMPO.

Surat Edaran Legalisir Read More »

Kuliah Tamu 2020

Rabu 21 Oktober 2020, Prodi PPKn Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo yang beralamatkan di Jl. Budi Utomo No.10 Ponorogo menyelenggarakan  kuliah tamu yang dengan narasumber Bapak Abri Susilo ,S.P. dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Ponorogo dengan tema ‘’PENGELOLAAN SAMPAH’’. Selain itu kita juga melaksanakan kunjungan ke Tempat Pembuangan Akhir Sampah Kabupaten Ponorogo yang terletak di Desa Mrican. Semua kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang dari mulai masuk Kampus sampai pada kunjungan ke TPA Mrican dengan memastikan semua peserta dan narasumber telah dipastikan sehat dan terbebas oleh virus Covid-19. Bapak Abri Susilo ,S.P selaku pemateri kuliah tamu menyampaikan materi tentang sistem pengelolaan sampah yang baik dan benar kepada mahasiswa Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, dalam kuliah tamu tersebut terlihat para mahasiswa menyimak dan aktif dalam sesi tanya jawab. Materi yang disampaikan sangat menginspirasi bagi kalangan mahasiswa yang notabene adalah sebagai agen of change. Pesan dari materi yang disampaikan oleh Bapak Abri Susilo ,S.P tentang pengolahan sampah kepada para mahasiswa (generasi milenial) yaitu budayakan gaya hidup Reduce, Reuse and Recycle atau biasa dikenal dengan 3R, dari diri kamu. Biasakan untuk mengurangi pemakaian plastik atau bahan-bahan lain yang sulit terurai. Kemudian jangan lupa memanfaatkan barang bekas agar bisa digunakan kembali. Seperti memanfaatkan botol plastik bekas untuk dijadikan pot tanaman. Itu hanya salah satu contoh saja. Masih banyak lagi barang bekas yang bisa digunakan kembali dengan ide kreatifmu! Terakhir, jangan lupa untuk selalu mendaur ulang sampah-sampah yang dapat didaur ulang kembali. Dengan membawa sampah tersebut ke pusat daur ulang. Mahasiswa selaku generasi penerus diharuskan kreatif dan mempunyai jiwa kepedulian terhadap lingkungan dan dapat berkontribusi dalam mengurangi volume sampah khususnya di Kabupaten Ponorogo.

Kuliah Tamu 2020 Read More »

PEKAN KEBANGSAAN 2020

Hai sahabat PPKn.. Dalam rangka Pekan Kebangsaan 2020 dengan tema “Dengan Semangat Pahlawan, Dalam Mewujudkan Indonesia Bermartabat”, Himpunan Mahasiswa Program Studi PPKn Universitas Muhammadiyah Ponorogo akan mengadakan berbagai perlombaan bertemakan kebangsaan. Lomba Menghafal Biografi Bung Karno Ketentuan dan materi lomba bisa didownload pada link dibawah ini: Materi Lomba Menghafal Biografi Bung Karno DOWNLOAD Ketentuan Lomba Menghafal Biografi Bung Karno DOWNLOAD 2. Lomba Essay Pastikan dirimu berbartisipasi dalam kedua lomba tersebut. Menangkan hadiahnya, raih doorprize menariknya, dapatkan ilmu sebanyak-banyaknya. Kita tunggu kalian ya guys….

PEKAN KEBANGSAAN 2020 Read More »

Kursus Mahir Dasar FKIP-Unmuh Ponorogo Tahun 2020

Senin, 27 Januari 2020 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo untuk kali keempat melaksanakan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar bekerjasama dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Ponorogo. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dr. H. Sujarno, MM selaku Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Ponorogo. Kegiatan ini berlangsung selama lima hari mulai pada tanggal 27 Januari sampai dengan 1 Februari 2020. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini ada sebanyak 76 Peserta yang terbagi menjadi tiga golongan yaitu, siaga, penggalang, dan penegak. Kegiatan ini dilaksanakan di Universitas Muhammadiyah Ponorogo dan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Ponorogo. Sesuai dengan Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka, bahwa Pendidikan kepramukaan merupakan salah satu pendidikan nonformal yang menjadi wadah pengembangan potensi diri serta memiliki akhlak mulia, pengendalian diri, dan kecakapan hidup untuk melahirkan kader penerus perjuangan bangsa dan negara. Disisi lain, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo mengambil kebijakan melaksanakan kegiatan KMD dengan tujuan membekali mahasiswa dengan kompetensi Pramuka sebagai Pembina Pramuka yang nantinya bisa menjadi salah satu peluang agar bisa masuk pada lembaga sekolah umum baik formal maupun non formal. Dr. H. Sujarno, MM selaku Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Ponorogo memberikan sambutannya pada acara pembukaan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Diawal sambutan beliau berkata “Saya memutuskan harus pulang dari Jakarta, untuk menghadiri KMD yang pertama di tahun 2020 yang diadakan oleh FKIP Unmuh Ponorogo dan ini merupakan kebanggaan bagi saya bisa hadir ditengah-tengah generasi penerus bangsa”. Beliau juga menjelaskan bahwa apa yg kita miliki yaitu Pramuka memberikan bekal hati pada generasi selanjutnya berdasarkan Dasa Dharma Pramuka. Cermati, tekuni, pahami dengan baik seluruh ilmu yg diberikan dalam KMD ini. Pramuka mempunyai tanggung jawab untuk memberikan bekal mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai disiplin ilmu yg dimiliki. Kedudukan Pramuka secara Nasional sudah sangat kuat yaitu berdasarkan Undang-undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka sehingga tidak ada alasan untuk tidak ikut andil dalam mengembangkan Gerakan Pramuka. Pramuka diwajibkan baik pada tingkat dasar bahkan sampai perguruan tinggi. Jangan jenuh, di Pramuka tidak kenal jenuh. Semangati antar teman, dengan demikian semangat satu dengan yang lain akan saling menguatkan. Kegiatan KMD secara teknis dan ilmiah akan disampaikan oleh kakak-kakak pelatih, oleh karena itu ikuti dengan sungguh-sungguh proses ini. Pada akhir sambutannya, Kak Sujarno mengucapkan, “Terima kasih kepada FKIP dan unmuh ponorogo telah melaksanakan KMD,  Semoga Sukses dan Lancar”, tandasnya.

Kursus Mahir Dasar FKIP-Unmuh Ponorogo Tahun 2020 Read More »

Kuliah Tamu

Rabu, 2 Oktober 2019 Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan telah menyelenggarakan kegiatan Kunjungan Lapangan di TPA Mrican dan Kuliah Tamu. Kegiatan kunjungan tersebut dilaksanakan di Tempat Pembuangan Akhir Sampah di Desa Mrican Kabupaten Ponorogo. Sedangkan Kuliah Tamu dilaksanakan di Laboratorium PPKn Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Kegiatan kunjungan lapangan di TPA Mrican dipandu oleh Bapak Riza Budi Mubarok, ST selaku Kepala UPT TPA Mrican. Sedangkan pada kegiatan Kuliah Tamu dengan Tema “Pengelolaan Sampah dan Lingkungan” diisi oleh Bapak Abri Susilo, SP. Keduanya dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Ponorogo. Kegiatan kunjungan dimulai dari Taman TPA Mrican yang hijau sehingga suasana bau sampah bisa terkondisi. Selanjutnya kita diajak melihat kegiatan pemulung dan lapak-lapaknya yang berupaya memilih dan memilah sampah pada setiap tumpukan sampah. Selanjutnya kita diajak ke tempat pembuatan Kompos yang merupakan tempat pengolahan sampah organik untuk dijadikan kompos. Rangkaian kegiatan tersebut merupakan salah satu inovasi Prodi PPKn dalam memperdalam materi kuliah yang dipelajari di kelas yaitu pada mata kuliah Pendidikan Lingkungan Hidup yang diampu oleh Bapak Hadi Cahyono, M.Pd. (KaProdi PPKn). Dalam wawancara singkat, beliau menjelaskan bahwa dalam upaya mendalami materi kuliah, diperlukan inovasi -inovasi dari dosen. Salah satunya dengan mengikutsertakan mahasiswa dalam kegiatan kunjungan lapangan dan kuliah tamu dengan harapan mahasiswa akan banyak menerima informasi secara lengkap langsung dari sumbernya. Selain itu beliau juga menyampaikan bahwa bentuk-bentuk kegiatan seperti inilah yang akan bisa membentuk mahasiswa menjadi manusia yang realistis, kritis, dan mampu memecahkan masalah diberbagai bidang kehidupan, pungkasnya. Belajar dari hal tersebut mari kita senantiasa melestarikan dan menjaga lingkungan kita dari bahaya sampah. Mari kita laksanakan program pemerintah yaitu Reduze (mengurangi penggunaan barang yang mengakibatkan sampah), Reuse (menggunakan barang-barang yang masih bisa digunakan untuk fungsi yang sama), Recycle (mengolah sampah menjadi barang yang berguna kembali). Jika kita mencintai alam, maka alam akan mencintai kita. Sebaliknya jika kita menghancurkan alam, maka alam akan menhancurkan kita. Maka jagalah lingkungan kita, cintai Bumi kita, jaga Bumi kita untuk masa depan yang lebih baik. Salam Cinta Lingkungan.

Kuliah Tamu Read More »

Bakti Sosial

Salam semangat, Himpunan Mahasiswa Program Studi PPKn dan PG PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo bekerjasama dengan pemerintah Desa Dayakan Kabupaten Ponorogo telah melaksanakan kegiatan Bakti Sosial yang dibingkai dengan nama Ramadhan Gembira dengan tema Banyak Main, Banyak Pahala. Kegiatan bakti sosial difokuskan di Dukuh Krincing Desa Dayakan Kecamatan Badegan Ponorogo. Latar belakang pemilihan daerah tersebut didasari oleh kondisi daerahnya yang gersang dan tidak produktif karena sulit mengakses air sehingga tidak memungkinkan adanya kegiatan pertanian, peternakan maupun perkebunan. Dampak hal tersebut akhirnya banyak warga disana yang tidak mempunyai pekerjaan yang layak sehingga kondisi perekonomian masih rendah. Bakti sosial tersebut dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 27 – 28 Mei 2019. Kegiatan tersebut berisi rangkaian kegiatan yang diawali dengan kegiatan mengajar membaca Al Quran anak-anak di daerah tersebut. Setelah itu dilanjutkan kegiatan mendongeng bertemakan religi oleh salah satu anggota Himpunan Mahasiswa Program Studi PG PAUD, Fitri. Pada hari pertama dilaksanakan kegiatan pengajian, buka bersama, sholat tarawih berjamaah, dan nonton bareng dengan seluruh warga Dukuh Krincing. Warga setempat sangat senang dengan agenda kegiatan tersebut karena banyak sekali warga yang antusias datang secara berbondong-bondong. “Kulo remen sanget saget nderek ngregengaken acoro meniko diwontenaken dateng dukuh mriki (Saya sangat senang sekali bisa mengikuti acara ini dilaksanakan di dukuh sini)”, kata Soiran. Hari kedua dilaksanakan penyerahan bantuan berupa bahan sembako bagi warga yang mempunyai tingkat ekonomi rendah atau warga miskin. Bantuan sembako tersebut diserahkan oleh perwakilan Himpunan Mahasiswa Program Studi PPKn dan PG PAUD, Fendy Eko Hardiawan. Kami sangat bersyukur bisa berbagi dengan masyarakat walaupun tidak banyak yang kami lakukan untuk membantu, tetapi setidaknya bisa sedikit meringankan beban yang selama ini ditanggung. Kami berharap ada perhatian khusus dari pemerintah daerah maupun pusat terhadap daerah-daerah pinggiran yang belum tersentuh pembangunan. Mbah Seri selaku tokoh masyarakat dan tuan rumah mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota HMPS PPKn dan PG PAUD Universitas Muhammadiyah Ponorogo yang telah merelakan tenaga dan fikirannya untuk membantu warga setempat, dan beliau berharap jalinan silaturohim ini dapat terus terjaga dan diwujudkan pada program-program yang lain. Kaprodi PPKn dan PG PAUD juga sangat mengapresiasi usaha nyata para mahasiswa tersebut dengan harapan agar rasa peduli sesama senantiasa terpupuk sehingga mampu melahirkan mahasiswa-mahasiswa yang berjiwa dermawan. Karena sebaik-baik manusia ialah mereka yang bermanfaat bagi orang lain.

Bakti Sosial Read More »

Scroll to Top
x  Powerful Protection for WordPress, from Shield Security
This Site Is Protected By
Shield Security